Sistem Portal Parkir Unla, Sistem Lama Yang Tak Kunjung Ada Perubahan

Author : Master Admin in Info Kampus

Info Kampus

Sudah setahun Universitas Langlangbuana (Unla) mengganti sistem parkir dari karcis manual menjadi portal otomatis. Perubahan ini digadang-gadang sebagai langkah untuk meningkatkan keamanan sekaligus mempermudah tugas satuan pengamanan (satpam) . Namun, hingga kini penerapannya dinilai belum berjalan efektif.

Satpam Unla, Bapak Surnaryo,menilai sistem ini memiliki potensi besar dalam menjaga keamanan kampus. Namun, banyak mahasiswa enggan menggunakan kartu akses yang sudah dibuat, sehingga keluar-masuk kendaraan masih sulit diawasi. Bahkan, beberapa bulan lalu sempat terjadi kehilangan helm di area parkir.

Dari sisi mahasiswa, sistem ini dianggap belum membawa perubahan berarti. Jeksen, mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis, menyebut bahwa portal parkir tidak benar-benar membatasi akses karena orang luar pun masih bisa masuk. Menurutnya, konsep awal yang menggunakan kartu akses justru belum terealisasi karena tidak semua mahasiswa membuat kartu tersebut, bahkan ada yang terkendala biaya. Ia mengusulkan agar sistem diperketat dengan memanfaatkan kartu tanda mahasiswa (KTM) sebagai alat akses, sehingga hanya civitas akademika yang dapat masuk.

Senada dengan itu, Hendriyansyah Putra dari Fakultas Hukum menyoroti masalah keterlambatan distribusi kartu akses. Ia mengaku sejak masuk angkatan 2023 hingga kini semester lima, belum menerima kartu mahasiswa maupun kartu akses, meskipun telah menyerahkan data sejak awal. Saat mencoba menanyakan ke fakultas, ia mendapat jawaban berbeda-beda: mulai dari kendala teknis dengan pihak bank hingga informasi bahwa kartu masih tertahan di fakultas. Kondisi ini membuat mahasiswa bingung dan merasa pelayanan administrasi belum maksimal.

Baik satpam maupun mahasiswa sepakat bahwa kejelasan dan ketegasan aturan sangat dibutuhkan. Tanpa hal tersebut, portal parkir hanya menjadi sistem baru tanpa perubahan nyata terhadap keamanan kampus.

Penulis : Monalisa
Desain : Nazwa A
Reporter : Berlin & Chika

==========
Narahubung, 
Humas LPM Momentum : +62 813-2531-8268 (Safira)
Website : persmomentum.com
YouTube : LPM Momentum 
Instagram : @lpm.momentum.unla

Kembali ke Berita